Berikut sejumlah lokasi yang dinilai rawan dengan penjagaan sejumlah polisi baik dari operasi ketupat maupun tim khusus polres OKU Timur.
Rawan Macet di:
- Pasar Martapura, Kecamatan Martapura.
- Pasar Rawabening BK 3, Kecamatan Buaymadang.
- Pasar Gumawang, Kecamanta Belitang.
- Beberapa pasar tumpah di ruas jalan Buaymadang-Belitang, maupun jalur Belitang-Palembang.
Rawan Lakalantas di:
- Simpang Tiga Armed.
- Mekahak Kotabaru.
- Daerah Minangbaru.
- Adumanis jalur komering.
- Jalur irigasi Perjaya.
Rawan Longsor di:
- Sepanjang ruas Jalur Komering dan sebaliknya.
Rawan Kriminalitas di:
- Ruas jalan tanggul irigasi dari Martapura menuju wilayah Sukaraja
- Sepanjang Jalur Komering melalui wilayah Muncakkabau.
“Kalau untuk kemacetan pasar diprediksi hanya akan terjadi pada jam sibuk saja. kalau untuk pasar tumpah kemungkinan hanya macet saat pagi hari saja,” ungkap Kapolres OKU Timur AKBP Kristiyono Sik melalui Kabag Ops Kompol Sugeng Hariyadi Sabtu (11/8/2012).
Petugas kata dia, akan berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan pengamanan kepada pemudik. Pemudik juga di himbau untuk lebih berhati-hati di perjalanan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Kita juga menghimbau kepada pemudik untuk lebih berhati-hati dan waspada. Jangan membawa perhiasan yang mencolok dan memancing tindak kejahatan,” jelasnya.
No comments:
Post a Comment